√ Informasi Pengumuman Beasiswa BNI Syariah Syiah Kuala Aceh
Dengan dibukanya Beasiswa BNI Syariah Universitas Syiah Kuala Aceh, tentu menjadi daya tarik sendiri bagi kalangan mahasiswa tidak mampu untuk bisa klaim dan mengikutinya. Namun dikarenakan ada syarat dan ketentuan yang harus dilengkapi, hal ini menjadikan tidak semua mahasiswa disana bisa ikut serta. Namun jika sudah termasuk kriteria dalam syarat dan ketentuan, maka sudah sepatutnya jika kesempatan ini dimanfaatkan.
Seperti diketahui, Beasiswa Bank BNI Syariah menjadi salah satu jalan untuk memperoleh bantuan biaya belajar dalam menempuh kuliah di Universitas Syiah Kuala. Dalam hal ini beasiswa mencakup keseluruhan fakultas dan tidak dibatasi untuk fakultas apa saja. Jadi pengumuman yang diterbitkan oleh Rektor kampus ini sangat layak untuk diperhatikan.
Melansir dari pengumuman yang diterbitkan, surat pengumuman bernomor B/2276/UN11/KM.01.00/2019. Diterbitkan oleh Rektor Universitas Syiah Kuala yang ditujukan untuk mahasiswa di Universitas Syiah Kuala baik untuk reguler maupun non-reguler. Tentu dalam hal ini mahasiwa yang dimaksud sudah memenuhi syarat sebagai calon penerima Beasiswa Bank BNI Syariah dari bank terkait dengan berbagai ketentuan, serta syarat.
Apa saja syarat yang diperlukan untuk bisa mengikuti Beasiswa Bank NI Syariah di Universitas Syiah Kuala Aceh? Sebenarnya syarat tersebut terbilang sederhana, untuk melihat lebih detail, silahkan cek rincian dibawah ini.
- Mempunyai sertifikat kuliah umum dari PT Bank BNI Syariah yang sudah diadakan pada oleh pihak terkait. Umumnya kuliah umum ini diadakan setiap bulan Desember per tahunnya.
- Mempunyai asal muasal dari keluarga yang tidak mampu atau kehidupan sosialnya ekonominya dibawah rata-rata.
- Mempunyai keterampilan khusus seperti menghafal Al-Quran sebanyak 1 juz, sebab akan diutamakan.
- Sudah siap sedia untuk melakukan dan mengikuti seleksi.
Sebagai bahan pelengkap (kelengkapan) administrasi yang perlu dilampirkan, setiap nama masing-masing calon harus menyiapkan beberapa lampiran yang bisa diambil dari fakultas masing-masing. Lampiran ini nantinya akan rangkap menjadi satu.
Syarat Lampiran beasiswa BNI Syariah Universitas Syiah Kuala Aceh terdiri dari :
- Menyiapkan sertifikat kuliah umum dari PT Bank BNI Syariah yang sudah diselenggarakan
- Melampirkan surat keterangan tidak mampu yang diterbitkan oleh kepala desa (lurah) dari domisili orang tua masing-masing calon penerima beasiswa.
- Sertifikat menghafal Al-Quran minimal 1 juz jika memang tersedia.
- Surat pernyataan resmi dari pihak calon penerima beasiswa.
- Foto kopi slip SPP semester genap dari tahun akademik (terlampir)
- Foto kopi KHS (Kartu Hasil Studi) yang sudah dilegalisir oleh pihak berwenang, tepatnya untuk semester ganjil tiap tahun akademik
- Foto kopi Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) dan KTP dari yang bersangkutan (calon penerima beasiswa)
- Foto kopi halaman depan Buku tabungan atau Rekening Koran KTM Bank BNI
- Foto kopi kartu keluarga (KK)
Setelah seluruh berkas administrasi sudah disiapkan, maka selanjutnya bisa dimasukkan kedalam map (amplop) dan diserahkan pada Sub Bagian Kemahasiswaan pada setiap Fakultas masing-masing. Untuk hal ini mungkin ada tenggat waktu yang sudah ditentukan, jadi diusahakan segera dilakukan supaya tidak melewati ketentuan waktu.
Pengumuman diterbitkan atas nama Rektor serta dilaksanakan oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni. dto - Dr.Ir. Alfiansyah Yulianur BC – NIP.196307251991021001.
Informasi umum bisa menghubungi Alamat :
Gedung Barat Lantai 2 – Biro Rektor Unsyiah, Darussalam, Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, Indonesia.
Hotline :081313223 – Email : info@unsyiah.ac.id – Telp : +6281123456789 – Email : kemahasiswaan@unsyiah.ac.id.
Artikel ini bersumber dari http://kemahasiswaan.unsyiah.ac.id/berita-beasiswa/beasiswa-bank-bni-syariah-tahun-2019-telah-dibuka, jadi untuk info selengkapnya bisa anda simak langsung dari link tersebut.
Belum ada Komentar untuk "√ Informasi Pengumuman Beasiswa BNI Syariah Syiah Kuala Aceh"
Posting Komentar